Wednesday, January 18, 2012

Banyak Makan Telur = Bisul? Mitos atau Fakta ?

Masih ingatkah kamu waktu kecil dulu, saat kita lagi senang-senangnya makan Telor Ceplok pakai kecap buatan si Bibi dirumah. Lalu Mama atau Nenek menghampiri dan bilang " Jangan kebanyakan makan telor loh, nanti kamu bisa bisulan!".
Sejak saat itu benak kita tersugesti dengan statement konserfatif yang tanpa motif tersebut. Setiap terkena penyakit bisul, akal pikiran kita langsung menyalahkan Telur,makhluk kecil tak bersalah. (ciee..)
Bener nggak sih dengan mengkonsumsi banyak telur bisa menimbulkan bisul ?
Bisul atau furunkel adalah infeksi kulit yang meliputi seluruh folikel rambut dan jaringan subkutaneus di sekitarnya. Penyebabnya munculnya bisul adalah bakteri stafilokokus, tapi bisa juga disebabkan oleh bakteri lain atau jamur.
Furunkel berawal dari benjolan keras berwarna merah yang mengandung nanah. Lalu, benjolan ini akan berfluktuasi, dan di tengahnya menjadi putih atau kuning.
Bisul bisa pecah spontan atau dipecahkan dan mengeluarkan nanahnya, kadang mengandung sedikit darah. Bisa juga disertai nyeri yang sifatnya ringan sampai sedang.
Kulit di sekitarnya tampak kemerahan atau meradang. Kadang disertai demam, lelah, dan tidak enak badan. Jika bisul sering kambuhan, maka keadaannya disebut furunkulosis.
Bisul paling sering ditemukan di daerah leher, payudara, wajah, dan bokong. Akan terasa sangat nyeri jika timbul di sekitar hidung, telinga, atau pada jari-jari tangan dan bisa menyerang siapa saja,dari golongan usia berapapun. Namun, yang paling sering diserang adalah bayi dan anak-anak.
Jadi, anggapan yang menyatakan bisul disebabkan karena kebanyakan makan telur adalah salah. Bila lingkungan kurang bersih, infeksi pun akan mudah terjadi. Sedangkan anak-anak seringkali main yang kotor-kotor, misalnya main tanah lalu lupa mencuci tangan sebelum melakukan aktifitas lain seperti makan. Nah, kalau kebersihan anak tidak diperhatikan oleh orangtua, maka akan mempermudah terjadinya bisul.
Selain itu, anak-anak biasanya sering menggaruk karena rasa gatal yang ditimbulkan akibat biang keringat. Padahal, garukan tersebut dapat merusak kulit, sehingga memudahkan masuknya kuman dan timbul lah infeksi.

Jadi, anggapan bahwa makan telur itu menimbulkan bisul adalah MITOS belaka :)

2 comments:

  1. Setuju..bisul juga bisa timbul kalo ga salah karena jumlah kadar hormon pada kulit terlalu banyak. *klo ga salah sih...hihih..

    ReplyDelete
  2. Wah terima kasih atas comment-nya di blog Mrs.Eggs :)
    Jangan lupa follow twitter kami di @MadAboutEggs yaa

    ReplyDelete